Empat Lawang, sinarnusantaranews.com – Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG) Pemerintah Kabupaten Empat Lawang, Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad, melantik dan mengambil sumpah jabatan terhadap Kepala 103 Kepala Desa terpilih di wilayah Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan Periode 2022/2028 yang menang pada saat pemilihan Kepala Desa secara serentak pada tanggal 28 Juni 2022.
Dalam sambutannya Joncik Muhammad mengucapkan selamat kepada kepada para eksekutif desa yang baru saja selesai diambil sumpah jabatan dan silahkan menyesuaikan diri menjadi pelayan masyarakat sebagai Kepala Desa yang amanah dan bertanggung jawab, karena tanggung jawab menjadi seorang pemimpin sangatlah besar dengan penuh tantangan dan rintangan, Kamis (08/09/2022).
“Selamat bertugas bagi Kades yang telah dilantik, semoga apa yang ia sampaikan bisa di dengar bagi yang sedang diambil sumpah hari ini. Dan juga pada Pilkades bulan Juni 2022 yang lalu ada 11 yang masih sengketa namun kita harus hormati apapun nanti yang menjadi keputusan dari pengadilan.”
“Kades merupakan perpanjangan tangan dari Bupati jadi apabila ada kades yang salah maka saya sebagai Bupati juga ikut merasakan salah juga,” tegas Bupati. (vn)