Home / Daerah / Kadisparpora Kabupaten Mukomuko : 6 Peserta Paskibraka Akan Dipilih Sebagai Peserta Terbaik

Kadisparpora Kabupaten Mukomuko : 6 Peserta Paskibraka Akan Dipilih Sebagai Peserta Terbaik

MUKOMUKO, SNN – Dinas Pariwisata Kepemudaan Dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Mukomuko menggelar seleksi terbatas terhadap calon Paskibraka di Kabupaten Mukomuko yang diikuti 103 peserta dari seluruh SMA sederajat.

Kepada awak media Kadisparpora Kabupaten Mukomuko Apriansyah mengatakan, “untuk seleksi dari sekolah yang dikirim berjumlah 103 peserta, yang diambil hanya 6 orang peserta saja,” ujar Kadis.

Pada seleksi tahap pertama yakni pengukuran tinggi badan dan berat badan terpilih sebanyak 44 peserta. Tahap selanjutnya pengecekan kesehatan bagi peserta seleksi yang mana terdapat peserta yang mengalami parises, penyakit kulit, asma, kelenjar di leher, mata dan gangguan kesehatan lainnya sehingga terpilih 8 peserta putri dan 14 peserta putra.

Nantinya dari jumlah 14 peserta putra akan kita pilih 4 orang dan untuk peserta putri yang kita pilih sebanyak 2 orang peserta jadi yang akan dipilih hanya 6 peserta terbaik.

Hal ini tak terlepas karena situasi pandemi Covid-19 sehingga upacara tahun ini dipastikan akam digelar sederhana dan dengan jumlah peserta yang sangat terbatas.

Tahap sekarang kita laksanakan tahap PBB, ini tahap akhir penilaian untuk mendapat 6 peserta nantinya. Dan penentuan akhir akan diumunkan hari ini.”

Setiap Sekolah SMA sederajat di Kabupaten Mukomuko yang berjumlah 17 Sekolah mengirimkan perwakilan calon peserta Paskibraka dengan jumlah yang bervariasi, ada yang mengirim 4 ada yang 6 orang peserta dengan jumlah peserta terbanyak dari SMA 1 Mukomuko yang mengirimkan 20 peserta.

Harapan kita bagi yang belum bisa ikut karena aturan dari pusat bahwa diambil hanya 6 peserta, jangan berkecil hati kita masih banyak kesempatan karena tahun depan masih bisa ikut seleksi paskibraka,” harap Kadisparpora Mukomuko Apriansyah. (VIC)

 

About adminSNN

Previous Pos Sebelumnya

Check Also

SDN Desa Sugiwaras Lakukan kegiatan P5 Project Mini Kurikulum Merdeka

Kegiatan acara P5 di SDN Desa Sugiwaras MUBA, Sinarnusantaranews.com – SDN (Sekolah Dasar Negeri) Desa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *