Home / Daerah / Lebong / Polsek Rimbo Pengadang Kembali Bagikan Bansos Ke 10 KK Di 2 Desa

Polsek Rimbo Pengadang Kembali Bagikan Bansos Ke 10 KK Di 2 Desa

LEBONG, SNN – Polsek Rimbo Pengadang lakukan aksi, “Polri Peduli Covid-19” yakni pembagian Bantuan Sosial (Bansos) untuk masyarakat miskin yang terdampak Covid-19, Di Desa Tik Sirong dan Desa Ajai Siang Kecamatan Topos, Jum’at (19/06).

Kegiatan pembagian Bansos tersebut dilakukan oleh Kapolsek Rimbo Pengadang yakni Iptu Suroso SH dan bhabinkamtibmas. Yang didampingi langsung oleh Kepala Desa Tik Sirong dan Babinsa serta Kepala Desa Ajai Siang.

Bansos yang diberikan berupa beras 10 kg dari Polri untuk masyarakat miskin yang terdampak Covid-19 di Desa Tik Sirong dan Desa Ajai Siang Kecamatan Topos.

Pembagian bansos ini dilakukan secara dor to dor dibagikan ke 10 KK (5 paket untuk Desa Tik Sirong dan 5 lainnya untuk warga Ajai Siang).

Kapolsek Iptu Suroso SH dan bhabinkamtibmas menyampaikan kepada masyarakat bahwa, bantuan ini dilakukan langsung dan masyarakatpun ikhlas menerima bantuan tersebut.

Alhamdulillah bantuan sosial ini dapat kami bagikan kepada warga desa yang terdampak Covid-19, kami berharap bantuan yang tidak seberapa ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat.”

Selain itu Kapolsek Rimbo Pengadang juga menyampaikan himbauan berupa kepada masyarakat untuk menghindari berkumpul, jaga jarak (physical Distancing), selalu menggunakan Masker saat bepergian, dan hindari bersalam salaman.

Selain itu masyarakat juga diimbau untuk melaporkan kepada Babin mana tahu masih ada warga yang kurang mampu belum mendapat bantuan dari pemerintah. (RED/MNHR)

About adminSNN

Check Also

Kaji Kembali UU No 13 Tahun 2024, Nelayan Kecil Wajib Disejahterakan “Senator Riri”

Hj Riri Damayanti John Latief bersama ibu Hj Leni Haryati John Latief saat berjalan santai …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *