Home / Breaking News / Proyek DAK Bidang SMP Telah Berjalan 100%

Proyek DAK Bidang SMP Telah Berjalan 100%

Empat Lawang, sinarnusantaranews.com – setelah menjalani proses yang panjang, dan hasil kerja keras dari seluruh pihak terkait, pengerjaan Proyek Bidang SMP telah rampung dikerjakan dengan baik, serta menghasilkan kualitas pembangunan yang memiliki daya saing tinggi.

Plt kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jhon Heri menyampaikan, setelah melewati banyak rintangan dalam proses pengerjaan proyek dana alokasi khusus ( DAK), alhamdulillah telah menemui titik akhir ini semua hasil dari semangat tinggi dan kekompakan kita semua.

“Usaha yang kita laksanakan telah menemukan kepuasan bagi kita semua, semoga nanti tidak ada permasalahan besar dengan hasil yang telah kita gapai,” ucapnya.

PPTK bidang SMP mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemborong dan pihak terkait yang telah bersama sama ikut berpartisipasi dalam penyelesaian proyek dana alokasi khusus yang telah dikerjakan, tanpa kalian semua keberhasilan ini tidak dapat diwujudkan.

“Saya pribadi sangat mengharapkan kepada semua pihak penyedia agar tetap selalu menjaga hubungan baik, dan tahun depan bisa bekerja sama kembali dalam proses pengerjaan DAK ini,” pintanya.

Lanjut Zuhdi, mungkin selama ini ada tutur kata salah maupun tingkah laku yang kurang berkenan mohon dimaafkan, sebab bagi saya kalian bukan cuma sekedar mitra kerja melainkan sudah bagian dari keluarga.

“Ayo kita tetap terus bergandeng tangan, untuk dapat mewujudkan Empat Lawang MADANI dan selalu mampu menciptakan ketentraman,” harapnya. (Vn)

About adminSNN

Check Also

Senator Riri Siap Bersinergi Menurunkan Angka Kemiskinan

Hj Riri Damayanti John Latief di bersama Bupati dan wakil bupati Kepahiang beserta ibu bupati …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *