Home / Breaking News / Tingkatkan Minat Baca Personilnya, Polres Empat Lawang Sediakan Perpustakaan Keliling

Tingkatkan Minat Baca Personilnya, Polres Empat Lawang Sediakan Perpustakaan Keliling

Empat Lawang, sinarnusantaranews.com – Guna untuk dapat lebih meningkatkan minat baca Personilnya, Polres Empat Lawang bekerjasama dengan pihak Perpustakaan Daerah Empat Lawang melakukan kegiatan Perpustakaan keliling. Bertempat di halaman Mapolres Empat Lawang. Pada Selasa (06/09/2022) Pukul 09.30 WIB s/d selesai.

Kedatangan Perpustakaan Keliling di Polres Empat Lawang disambut hangat dan dengan antusias oleh Para Personil Polres Empat Lawang.

Wakapolres Kompol Hendri, S.H beserta Para PJU Polres Empat Lawang, juga ikut serta membaca di Perpustakaan Keliling ini.

Adapun buku-buku yang dipamerkan untuk dibaca sangat bervariasi, mulai dari buku sejarah, keagamaan serta buku pelajaran.

Kegiatan yang disebut Polisi belajar ini, bertujuan untuk membentuk sumber daya manusia yang unggul, berkualitas dan profesional dalam menjalankan tugas – tugas kepolisian dan permasalahan di tengah masyarakat agar terus dapat menambah wawasan.

Sementara itu, Kabag Sumda Polres Empat Lawang AKP M. Aidil Fitri, S.H., M.M mengatakan dengan kegiatan yang dilaksanakan dapat menumbuhkan semangat para Polisi dalam membaca. (vn)

About adminSNN

Check Also

Antisipasi dan Evaluasi Serta Cegah Kenaikan Harga Pangan di Bengkulu Besama Senator

Bengkulu, Sinarnusantaranews.com – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis naiknya harga-harga sejumlah komoditas seperti BBM, beras, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *