KEPAHIANG, SNN – Pemerintah Desa Cugung Lalang Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang melaksanakan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) jilid kedua tahap 4,5 dan 6 sekaligus,kepada penerima manfaat berjumlah 48 Kepala Keluarga (KK), Jum’at (25/09).
Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas PMD Ir.H. Ris Irianto M.si, pihak kecamatan Satria Jaya, pihak Bank BRI, Babinsa Pelda Suroto,Bhabinkamtibmas Bripka I Gede Tegeh Sentana, PLD Marda Tilla, ketua BPD, Kepala Desa beserta perangkatnya dan masyarakat penerima manfaat.
Nominal anggaran BLT jilid kedua berjumlah Rp 300.000 perbulan selama 3 bulan berturut-turut, yakni tahap 4,5 dan 6 yang diserahkan oleh Pemdes Cugung Lalang kepada 48 jumlah penerima.
Pada kesempatn ini Kepala Desa Cugung Lalang Mulyadi meyampaikan, “kepada masyarakat yang hadir bantuan ini agar bisa digunakan sebaik-baik mungkin, atau bisa digunakan dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat,” ujar Kades Mulyadi.
Tak lupa Kades juga mengimbau kepada masyarakat, “tolong selalu mengikuti protokol kesehatan seperti rajin mencuci tangan pake sabun, memakai masker dan menghindari kerumunan, mengingat wabah ini, karena Covid-19 ini belum tahu kita sampai dimana, jadi saya selaku Pemerintah Desa Cugung Lalang menghimbau agar masyarakat tidak panik dan selalu mengikuti anjuran dari pihak kesehatan agar kita tidak terkena atau tertular wabah ini,” tutup beliau. (IBN)