Lebong| Bengkulu, sinarnusantaranews.com – Untuk menindaklanjuti instruksi dari Menteri Desa, melalui dirjen tanggal 1 Maret 2021 tentang pemutakhiran Data IDM (Indeks Desa Membangun) berbasis data SDGs (subtainable develoment goals), tim Pokja Desa Tanjung Bungai 1 laksanakan pendataan secara langsung ke rumah warga.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh tim Pokja pada hari ini Rabu (14/04), yang menyambangi satu per satu rumah warga desa Tanjung Bungai 1 Kecamatan Lebong Tengah Kabupaten Lebong untuk melakukan pendataan.
Hal ini dibenarkan oleh Pjs Desa Tanjung Bungai 1 Andre Februari yang mengatakan, “alhamdulillah, tim Pokja sudah mulai melaksanakan pendataan ke rumah-rumah warga’dan saya yakin data yang di dapat nanti benar-benar data yang akurat dan nyata tentang keadaan penduduk, ekonomi, kesehatan dan yang lainnya,” terang Kades.
“Kepada tim Pokja selamat bekerja dan tetap semangat dengan tulus dan ikhlas agar mendapatkan hasil yang benar- benar bermanfaat buat masyarakat dan desa,” pungkasnya. (YNS)