Home / Breaking News / Jelang Hari Lebaran Idul Fitri Pj Kades Kota Gading Bagikan BLTDD

Jelang Hari Lebaran Idul Fitri Pj Kades Kota Gading Bagikan BLTDD

Empat Lawang, sinarnusantaranews.com – Dalam rangka menjalankan program proses Dana desa (DD) yang diharuskan 40% dibagikan untuk dana BLT guna Membantu masyarakat  yang kurang mampu. Kini 83 (KK) warga Desa Kota Gading  Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang telah selesai dibagikan oleh Rita Hartati SE, PJS Kepala Desa Kota Gading, Rabu (27/4/22).

Dalam pembagian Dana BLT Tahap 1, 2, 3 dihadiri oleh Sofian Camat Tebing Tinggi, Babinsa, Bhabinkamtibmas, anggota BPD dan semua Perangkat Desa Kota Gading.

“Alhamdulillah pembagian Dana BLT di Desa Kota Gading yang saya pimpin saat ini telah terlaksana dengan baik tanpa ada halangan suatu apapun,”kata  Rita Hartati SE, PJ Kepala Desa saat dibincangi awak media.

“Saya berharap dana BLT ini dapat berguna dan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh masyarakat, untuk keperluan dan kebutuhan rumah tangga, apalagi pada saat pembagian Dana BLT tahun 2022 sangat dekat dengan hari Lebaran Idul Fitri,” tutupnya.

“Kami para warga Desa Kota Gading mengucapkan terima kasih banyak kepada Rita Hartati SE selaku PJS Kepala Desa kami dan para perangkatnya yang telah mengutamakan kepentingan masyarakat,” Kata ibu Anut salah seorang warga setempat kepada awak media.

Hanya Ucapan terimakasih banyak dan doa semoga sukses sehat selalu untuk Kepala desa kami, patut kami ajungkan jempol meskipun beliau seorang wanita, tapi kepribadian tegas, ramah  tamah tanpa pandang bulu dalam mengayomi dan melayani masyarakat,” pungkasnya. (TMZ)

About adminSNN

Check Also

Antisipasi dan Evaluasi Serta Cegah Kenaikan Harga Pangan di Bengkulu Besama Senator

Bengkulu, Sinarnusantaranews.com – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis naiknya harga-harga sejumlah komoditas seperti BBM, beras, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *