KEPAHIANG, SNN – Dengan tujuan khidmat untuk meraih kemenangan dan berdasarkan hati yang bersih sehingga setiap langkah selalu di Ridhoi Allah Swt, dan didorongi cuaca yang cerah hari ini Kamis (22/10), Pengukuhan Kepengurusan DPD II Golkar dan pengurusan Team Kemenangan Rohidin-Rosjosyah (R2) dengan 7 partai pengusung berjalan Khidmat.
Dengan menjaga protokol kesehatan hadir pemuka Partai dari 7 partai Pengusung, Ketua Golkar dan Seketaris, Ketua PDIP, Ketua PKS, Ketua Demokrat, Ketua PPP, Ketua PSI, Ketua PKP, dan berbagai Perwakilan Organisasi Pendukung R2 turut menghadiri didalam kegiatan pengukuhan ini.
Calon Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah percaya diri jika slogan “R2” merupakan simbol keberuntungan baginya di dunia politik.
Ungkapan tersebut disampaikan Rohidin saat acara pengukuhan pengurus DPD II Golkar Kabupaten Kepahiang, pengukuhan Tim Pemenangan Rohidin-Rosjonsyah, BSN, Bappilu dan Pengurus IKA PMPBY, di Posko Pemenangan Kabupaten Kepahiang.
“Ini Pilkada ketiga untuk saya, pertama di Pilkada Bengkulu Selatan Reskan-Rohidin (R2). Kedua, Pilgub Bengkulu Ridwan-Rohidin (R2), dan ketiga ini tetap R2 Rohidin – Rosjonsyah. Insya allah ini kemenangan kita untuk ketiga kalinya,” sampai Rohidin.
Rohidin Mersyah mengucapkan terimakasih untuk partai koalisi, PDIP, PKS, Demokrat, PKPI, PPP, PSI dan Golkar.
“Kita ingin semua berjalan dengan baik sesuai harapan. Selamat dan terima kasih atas keinginan untuk dikukuhkan. Ini tanggungjawab bersama untuk kemenangan dalam Pilkada 9 Desember 2020,” ujar Rohidin.
“Saya berharap partai koalisi ikut bergabung sesuai dapil agar betul-betul efektif dan bertemu dengan masyarakat,” sambung Rohidin.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan R2 Kabupaten Kepahiang, Edwar Samsi, mengaku optimis R2 akan memenangkan Pilkada serentak 9 Desember 2020.
“Kita optimis menang, karena kinerja pak Rohidin sangat dirasakan masyarakat. Khusus di Kabupaten Kepahiang jalan-jalan Provinsi sudah bagus,” singkat Edwar. (FB)