LEBONG, SNN – Polsek Rimbo Pengadang lakukan aksi, “Polri Peduli Covid-19” yakni pembagian Bantuan Sosial (Bansos) untuk masyarakat miskin yang terdampak Covid-19, Di Desa Bajok dan Desa Teluk Dien Selasa (16/06).
Kegiatan pembagian Bansos tersebut dilakukan oleh Kapolsek Rimbo Pengadang yakni Iptu Suroso SH dan bhabinkamtibmas desa masing-masing.
Bansos yang diberikan berupa beras dari Polri untuk masyarakat miskin yang terdampak Covid-19 di Desa Bajok dan Desa Teluk Dien Kecamatan Rimbo Pengadang.
Kegiatan ini didampingi langsung oleh Kepala Desa Bajok dan Kades Teluk Dien pembagian bansos ini dilakukan secara dor to dor. Sembako dibagikan ke 10 KK (5 paket untuk Desa Bajok dan 5 lainnya untuk warga Teluk Dien).
Kapolsek Iptu Suroso SH dan bhabinkamtibmas menyampaikan kepada masyarakat bahwa, bantuan ini dilakukan langsung dan masyarakatpun ikhlas menerima bantuan tersebut.
“Alhamdulillah bantuan sosial ini dapat kami bagikan kepada warga desa yang terdampak Covid-19, kami berharap bantuan yang tidak seberapa ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat.”
Selain itu Kapolsek Lebong Rimbo Pengadang juga menyampaikan himbauan berupa kepada masyarakat untuk menghindari berkumpul, jaga jarak (physical Distancing), selalu menggunakan masker saat bepergian, dan hindari bersalam-salaman.
Selain itu masyarakat juga diimbau untuk melaporkan kepada Babin mana tahu masih ada warga yang kurang mampu belum mendapat bantuan dari pemerintah. (RED/MNHR)