KEPAHIANG, SNN – Panasnya terik matahari memudahkan si jago Merah Melahap apa pun dan terjadi dengan cepat rumah serta tempat usaha penggilingan kopi di Tebat Gawe Kecamatan Bermani Ilir Kabupaten Kepahiang.
Kali ini si jago merah tak tanggung-tanggung melahap habis tiga rumah (pondok) warga termasuk heler (mesin penggilingan kopi) dengan cepat, pada dini hari sekira pukul 02.18 Wib.
Penyelamatanpun tak tertolong lagi, dikarenakan kayu rumah yang sudah sangat kering dan ditambah dengan kencangnya angin menambah kecepatan api membakar seisi rumah/pondok sehingga tak tersisa dan hanya puing-puing yang bertebararan dan abu material yang bertebaran sisa dari kebakaran ini.
Awal dari kejadian tidak dapat dipastikan namun keterangan dari warga yang menyaksikan kejadian ini berkisar pukul 02.18 Wib dini hari, “saya mendengar suara gemuruh lalu keluar dari pondok ternyata yang didapati api besar dan saya langsung mendekati TKP namun api sudah sangat besar dan tak dapat kami akalkan karena kondisi air jauh serta wargapun jauh-jauh jaraknya, saya sendiri jarak dari tempat ini lebih kurang 300 meter,” ucap Indra.
Dan disaat awak media mengkonfirmasi salah satu korban kebakaran Oko (35) tahun memaparkan melalui via Whatspp, “sore itu kami tidak meninggalkan api sama sekali dan itu dapat kami pastikan sebab kami meninggalkan rumah selepas magrib Selasa (25/08) dan kami tahu bahwa sudah ada kabar siangnya bahwa tempat usaha dan pondok kami terbakar habis dan kerugian kami cukup besar dalam hal ini,” ucap Oko Usnara.
Adapun identitas korban terdiri dari :
– Oko Usnara 38 tahun
– Sumarmo 40 tahun
– Dwi Jatmika 38 tahun
By : FB