LEBONG, SNN – Pemerintah Desa Pelabai Kecamatan Pelabai Kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu, mengadakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2020 tahap kedua, kepada keluarga miskin dan terdampak Covid-19 berjumlah 63 Kepala Keluarga (KK) penerima. Bertempat di balai Desa Pelabai pada Rabu (17/06).
Bantuan (BLT-DD) tersebut disalurkan langsung oleh Pemerintah Desa yang dipimpin langsung oleh Kepala Desa Pelabai yang dihadiri oleh Camat Pelabai, Kanit Binmas, Bhabinkamtibmas, Babinsa, tim penamping, BPD, perangkat desa serta masyarakat penerima BLT-DD.
Setelah melaksanakan kegiatan titik nol pembangunan Pemdes Pelabai melanjutkan kegiatan dengan melaksanakan kegiatan pembagian BLT-DD tahap kedua.
Kades Palwan mengatakan “alhamdulillah, dari kegiatan pertama pelaksanaan titik nol dan kegiatan pembagian BLT-DD desa Pelabai hari ini bisa berjalan dengan lancar dan kodusif, terima kasih kepada semua pihak terkait yang dapat hadir pada hari ini,” kata Kades.
Jumlah penerima bantuan BLT-DD ini masih tetap sama seperti pada tahap pertama yaitu berjumlah 63 KK, baru disalurkan 50% untuk 50% bagi warga penyandang disabilitas dan yang sakit akan kita lakukan secara dor to dor ke rumah masing-masing warga, akan kita selesaikan siang ini.
Kades juga berharap, “kepada penerima bantuan agar dapat memanfaatkan bantuan yang telah dibagikan dengan sebaik mungkin seperti mencukupi kehidupan sehari-hari, karena melihat kondisi saat ini pandemi Covid-19, kami harapkan dengan adanya bantuan ini dapat membantu dan meringankan masyarakat sesuai aturan dari Pemerintah Pusat,” terang Kades.
Camat Pelabai Alenci Hutabarat S.sos mengucpakan, “terima kasih kepada Kades Pelabai yang telah melaksanakan kegiatan hari ini sebanyak 63 KK penerima dengan jumlah Rp 600.000 per KK tanpa ada potongan. Pergunakan BLT-DD dengan sebaik mungkin seperti membeli kebutuhan sembako atau keperluan anak sekolah,” ucap Camat.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah desa Pelabai yang bersusah payah untuk memperjuangkan hak-hak dari masyarakatnya yaitu untuk meringankan kebutuhan,” ujar Kanit Binmas.
Kanit Binmas juga memberikan imbauan kepada mayarakat, “pada kesempatan ini saya juga menyampaikan melihat kondisi cuaca kemarau jangan membakar lahan yang berada disekitar sini karena situasi saat inni cuaca sudah mulai panas, apabila ada rencana untuk membuka lahan itu ada prosesnya,” imbau Kanit Binmas Lebong Atas Aipda M,J Sitorus. (ADV/YNS)