Home / Daerah / Rejang Lebong / BLT-DD Tahap Kedua Berhasil Direalisasikan Oleh Pemdes Tabarena Kepada 106 KK

BLT-DD Tahap Kedua Berhasil Direalisasikan Oleh Pemdes Tabarena Kepada 106 KK

REJANG LEBONG, SNN – Kamis (18/06) Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap 2 yang bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2020, kini sudah direalisasikan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Tabarena Kecamatan Curup Utara Kabupaten Rejang Lebong kepada 106 Kepala Keluarga (KK) kepada masyarakat miskin atau sakit menahun yang terdampak Covid-19.

Pembagian BLT-DD tersebut dilakukan Di Balai Desa Tabarena yang disalurkan kepada penerima manfaat, tujuannya untuk mempermudah mereka dalam menerima bantuan tersebut.

Alhamdulillah hari ini Kamis (18/06) kita sudah merealisasikan BLT-DD kepada 106 KK yang tergolong miskin atau sakit menahun terdampak Covid-19 dengan cara Antri Satu persatu penerima manfaat,” ujar Kepala Desa Komi Aryadi kepada jurnalis SNN.

Komi Aryadi berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi warganya yang benar-benar membutuhkan, dan bantuan tersebut akan direalisasikan pada bulan berikutnya.

Bantuan inikan untuk 3 bulan, perbulannya Rp 600 ribu, Insya Allah pembagian berikutnya akan kita lakukan secara door to door, dan semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” tandasnya.

Pantauan jurnalis SNN , pembagian BLT DD dilakukan oleh Relawan Satgas Covid-19 Desa Tabarena, hadir langsung Camat Rector Armade, Kader Posyandu, Bhabinkamtibmas Fhandi Oktori, Babinsa Rohmad, Pendamping dari Kecamatan Septo, PDTI Andi, PD Santi, BMA, BPD, Kadus Dusun dua Sektaris Desa dan pemerintah desa Tabarena. (RIO/HEN)

About adminSNN

Check Also

Pemkab Terus Kebut Sosialisasi Perbup Nomor 05 dan 08 Tahun 2023

Kaur, Sinarnusantaranews.com – Sosialisasi PERBUP Nomor 05 dan 08 Tahun 2023 terus dikebut, agar program …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *