Home / Breaking News / Desa Talang Gelompok Salurkan BLTDD Secara Door To Door

Desa Talang Gelompok Salurkan BLTDD Secara Door To Door

Kepahiang| Bengkulu,  sinarnusantaranews.com Masih dalam suasana pandemi covid-19 yang bertepatan pada bulan suci Ramadhan dengan selalu mematuhi protokol kesehatan hari yang penuh berkah ini Pemdes Talang Gelompok membagikan BLTDD season pertama sebesar 300 ribu/KPM (Keluarga Penerima Manfaat) sebanyak 54 KK.

Dalam penyerahan BLT DD ini turut hadir Bhabinkamtibmas, Babinsa, Kepala Desa Talang Gelompok, Ketua BPD, Sekretaris Desa, Ketua BMA, segenap Pemdes Talang Gelompok dan seluruh penerima BLT DD season pertama.

Didalam pemaparan Kepala Desa Talang Gelompok Sapuan Ali menjelaskan, “kami dari pemerintah desa sudah mengusulkan BLT DD ini sebanyak 5 bulan namun di transfer ke rekening desa hanya 1 bulan dan kita belum tahu mengapa demikian namun kami dari pemerintah desa akan mengupayakan agar BLT DD selanjutnya akan segera dicairkan dan bisa kami bagikan kepada seluruh penerima BLT jadi dengan ini kami berharap masyakarat dapat memahami,” jelasnya. 

“Bukan pemerintah desa yang menghambatnya melainkan ketentuan dari atas sehingga pada hari ini hanya satu bulan yang bisa direalisasikan,” pungkas Kepala Desa dengan tegas. (FB)

About adminSNN

Check Also

Desa Batu Pance Melakukan Penanaman Pohon Secara Simbolis

Empat Lawang, Sinarnusantaranews.com – MemperingatiHari Asri Nusantara dengan melakukan penanaman 100 pohon serentak di seluruh …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *