Home / Daerah / Kepahiang / Dinas Perhubungan Lakukan Pendataan Inventarisasi Fasilitas Perlengkapan Jalan

Dinas Perhubungan Lakukan Pendataan Inventarisasi Fasilitas Perlengkapan Jalan

KEPAHIANG, SNN – Dinas Perhubungan Kabupaten Kepahiang bidang lalu lintas jalan telah melaksanakan pendataan inventarisasi fasilitas perlengkapan jalan baik jalan nasional, provinsi dan kabupaten, Kamis (27/02) .

Tujuan dilakukannya pendataan inventarisasi fasilitas perlengkapan jalan yakni untuk mengetahui sejauhmana fasilitas jalan yang terdapat di Kabupaten Kepahiang.

Dari pantauan yang telah dilaksanakan oleh Dinas Perhubungan bahwa kondisi jalan di Kabupaten Kepahiang masih banyak kekurangan seperti masih sangat diperlukan pemasangan rambu-rambu lalu lintas, guard ril/delinator, warning light dan marka jalan.

Keika dikonfirmasi oleh wartawan SNN saat berada di lokasi Kabid, lantas perhubungan Kabupaten Kepahiang, Sainubi, SE menyampaiakan, “kondisi jalan di Kabupaten Kepahiang masih terdapat kekurangan seperti 4 fasilitas jalan yang harus dilengkapi,” ujar Sainubi, SE.

Lanjutnya, “dengan adanya pemasangan tersebut diharapkan kendaraan yang masuk wilayah Kabupaten Kepahiang merasa nyaman dengan adanya rambu-rambu lalu lintas yang memadai dan akan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas,” harapnya.

Namun semua kekurangan tersebut dapat berjalan ketika Kepada Dinas yang menaungi baik jalan nasional, provinsi dan kabupaten agar dapat bersinergi dalam pemasangan fasilitas jalan yang diperlukan. (IBN)

 

About adminSNN

Check Also

Kaji Kembali UU No 13 Tahun 2024, Nelayan Kecil Wajib Disejahterakan “Senator Riri”

Hj Riri Damayanti John Latief bersama ibu Hj Leni Haryati John Latief saat berjalan santai …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *