Home / Breaking News / Idap Kanker Dibagian Leher, Warga Ketenong II Menyita Perhatian Berbagai Pihak

Idap Kanker Dibagian Leher, Warga Ketenong II Menyita Perhatian Berbagai Pihak

LEBONG| BENGKULU, sinarnusantaranews.com – Salah satu pasien warga desa Ketenong II Kecamatan Pinang Belapis Kabupaten Lebong bernama Siska yang diduga mengidap penyakit kanker di bagian leher, menyita perhatian dari beberapa pihak.

Perhatian ditunjukkan oleh ibu Bupati Kabupaten Lebong yakni ibu Hj Anita Adriani S. Sos M.Si, yang bersilaturahmi mengunjungi pasien ke kediamannya di desa Ketenong II.

Pada kesempatan yang baik ini istri dari Bupati Rosjonsyah S. IP, M.Si tersebut datang secara pribadi menyambangi pasien bersama rombongan.

Kepada awak media beliau mengatakan, “ibu datang secara pribadi, bukan dalam hal kedinasan sebagai istri bupati, kita dapat bersilaturahmi karena diinfokan oleh Camat 3 hari yang lalu. Adapun bantuan yang kita salurkan yakni, berupa sejumlah uang dan bahan pokok,” ujarnya.

Kita akan menunggu hasil pemeriksaan dari RS di Bengkulu, apakah saudara menginap kanker ganas atau TBC kelenjar ataupun lainnya, kita sudah mengimbaukan kepada pihak Puskesmas untuk dampingi sampai ke Palembang. Dan ibu mendoakan beliau sehat, dan jika sudah baik akan kita ajak ke Bengkulu dan kita beri pekerjaan,” sambung ibu Anita.

Tak hanya ibu Bupati pada kesempatan ini pihak Kecamatan juga ikut mendamping, Camat Erwantoni juga mengatakan, “kami dari pihak Kecamatan dan pihak Desa Ketenong II mengapresiasi atas kehadiran ibu Bupati, yang telah menyempatkan hadir untuk melihat kondisi salah satu warga yang menginap penyakit kanker atau tidak,” terangnya.

Kita berharap dengan adanya bantuan yang disalurkan oleh ibu Anita, Camat Amen dan pemerintah desa, kita berharap saudara Siska dapat sembuh.”

Pihak kecamatan juga telah menyalurkan bantuan berupa tabungan (celengan) yang berjumlah Rp , yang telah disampaikan ke pasien.

Kepala Desa M. Rauf juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkesempatan menyambangi salah satu warganya, “dengan adanya kunjungan dari ibu Bupati, kami ucapkan terima kasih, besar harapan kami agar warga kami dapat sembuh, kami selaku pemerintah desa siap menjalankan apa saja yang kami bisa bantu.”

Kami secara pribadi telah sedikit membantu namun hanya alakadarnya. Dan insyaallah pada tanggal 09 mendatang desa-desa lain dapat membantu pasien ini.Kami juga mengucapkan terima kasih terutama kepada pihak Kabupaten dan kecamatan yang telah menyempatkan hadir dan bersilaturahmi ke rumah pasien di desa kami ini,” pungkas M.Rauf. (YNS)

About adminSNN

Check Also

Ketua DPC-PWDPI MUBA Kesal dan Kecewa pada Pelayanan Publik di D-PUPR MUBA

MUBA, Sinarnusantaranews.com – Di era Globalisasi, Paradigma Penyelenggaraan Pemerintah telah terjadi pergeseran dari Paradigma Rule …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *