Home / Daerah / Bengkulu Selatan / Klarifikasi Dinas PMD BS: Perjalanan DL, Pemdes Kemang Manis ke Jakarta Sudah Sesuai Perencanaan

Klarifikasi Dinas PMD BS: Perjalanan DL, Pemdes Kemang Manis ke Jakarta Sudah Sesuai Perencanaan

Bengkulu Selatan| Bengkulu, sinarnusantaranews.com Perjalanan Dinas luar daerah yang dilakukan Pjs Kades Kemang Manis beserta perangkat dan beberapa anggota BPD belum lama ini ke Jakarta yang sempat Viral di beberapa media online dan cetak. Terkait hal ini Kepala Dinas PMD Bengkulu Selatan Hamdan Sarbaini pada hari ini Senin (22/03) mengundang Pjs Kades, perangkat desa, anggota BPD, serta Camat Pino Raya Hendry Faizal, guna untuk mengklarifikasi hal tersebut.

Hamdan Sarbaini dalam kesempatan ini didampingi empat orang Tenaga Ahli dari Kabupaten Bengkulu Selatan yakni Eksan, Yurma, Joko, dan Ratna.

Dijelaskan Hamdan, “hari kita akan lakukan pemeriksaan secara administrasi dan saya juga mengundang ada Tenaga Ahli guna memastikan apakah benar atau ada yang keliru masalah perjalanan ke luar daerah yang di lakukan Pemdes dan anggota BPD desa Kemang Manis belum lama ini ke Jakarta, jadi kita akan lakukan pemeriksaan dan penelitian seperti apa perencanaannya apakah ada aturan yang di langgar atau tidak ? hasil pemeriksaan kami dengan Tenaga Ahli nanti akan kita umumkan,” terang Hamdan.

Dalam kesempatan juga Camat Pino Raya Hendri Farizal memberikan penjelasan terkait desa Kemang Manis, “memang ada surat masuk permohonan Bimtek (Bimbingan Teknis) ke Jakarta tujuan untuk peningkat Sumber Daya Manusia (SDM) Pemdes dan BPD Kemang Manis dengan no surat 005\84\KM\111\2021 sebagai bahan pertimbangan saya karena anggaran peningkatan kemampuan kinerja Pemdes ini ada di RKPBDes dan APBDes maka saya tindaklanjuti dengan mengeluarkan surat tugas yang diperlukan, begitu juga dengan kasi dan staff saya setiap ada acara di desa yang terkait penyusunan anggaran pasti hadir saya perintahkah guna memantau langsung seperti apa kemampuan sumberdayanya di 21 Desa di kecamatan Pino Raya ini, jadi berdasarkan pemantauan kami di lapangan untuk peningkat sumberdaya manusianya di beberapa desa di Kecamatan Pino Raya ini memang masih sangat diperlukan,” jelas Camat.

Eksan selaku koordinator Tenaga Ahli perencanaan dana desa Kabupaten Bengkulu Selatan selaku ketua Tim Pemeriksa Anggaran Perjalanan Dinas Luar Daerah Pemdes Kemang Manis berpendapat, “kalau secara perencanaan sudah benar tidak ada masalah karena tahapan musyawarah penyusunan RKBDes sudah ada anggaran peningkatan kapasitas aparatur desa serta peningkatan kemampuan aplikasi keuangan (Seskudes) begitu juga dengan keterlibatan anggota BPD sebab BPD merupakan salah satu lembaga di desa yang menyetujui RPMJDes yang akan ditetapkan menjadi Perdes, jadi secara perencanaan tidak ada masalah,” ujarnya.

Di akhir acara kepala DPMD Bengkulu Selatan Hamdan Sarbaini juga menjelaskan, “secara umum hasil penelitian dan pemeriksaan Tim Ahli tadi perencanaannya sudah benar, tapi untuk lebih detail akan dituangkan di berita acara hasil rapat hari ini apa ada yang salah atau tidak kita lihat saja nanti karena ini belum final,” pungkas Hamdan. (A.H)

About adminSNN

Check Also

Desa Batu Pance Melakukan Penanaman Pohon Secara Simbolis

Empat Lawang, Sinarnusantaranews.com – MemperingatiHari Asri Nusantara dengan melakukan penanaman 100 pohon serentak di seluruh …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *