Home / Daerah / Kepahiang / Wabup, Musembangcam Kecamatan Ujan Mas : Utamakan SDM dan PPA 

Wabup, Musembangcam Kecamatan Ujan Mas : Utamakan SDM dan PPA 

KEPAHIANG, SNN – Dengan senyum yang ramah dengan penuh kharisma dan di hari ini, Senin (24/02) Wakil Bupati Kepahiang Propinsi Bengkulu Ibu Neti Herawati S. Sos mengahdiri kegiatan Musrembangcam di kantor kecamatan Ujan Mas.

Pada kegiatan ini turut hadir ketua DPRD Kepahiang, pihak Kapolsek Ujan Mas, Dinas PUPR, Dinas Pertanian, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan Perwakialan Dinas Pariwisata dan Olaraga,  Kasbangpol dan Dinas PMD, Camat Ujan Mas serta seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Ujan Mas, dan di dalam kegitan ini yang menyelenggarakan Dinas Bapeda Kepahiang.

Didalam penyampaiannya Wakil Bupati Kepahiang menuturkan, “saya berharap di tahun ini hendaklah diproritaskan dipemberdayaan perempuan dan anak juga tingkatkan mutu SDM manusia, dan perlu kita ingatkan bahwa sudah banyak pelecehan terhadap anak dan perempuan dan mari kita tingkatkan kedisplinan di dalam menjaga anak-anak kita,” ujar ibu Wabup.

Lanjutnya, “perlu saya sampaikan di Kabupaten Kepahiang ini sudah banyak anak yang putus sekolah, tidak mungkin hanya 7 orang yang putus sekolah di kabupaten ini, jadi tolong bagi yang petugas bagian ini, segera di data lagi secara rill. Kita membangun itu jangan hanya fokus di sektor pembangunan fisik, karena tanpa SDM yang kuat dan pengetahuan yang dalam semuanya akan sia-sia,” jelasnya.

“Besar harapan saya di kecamatan Ujan Mas  ini, kita utamakan ketingkatan SDMnya di tahun ini, tidak menutup kemungkinan fisik juga kita butuhkan tapi setidaknya bisa berimbang, saya yakin dengan masyarakat khusus di Ujan Mas dan umumnya Kabupaten Kepahiang, SDMnya sudah baik tapi alangkah bagusnya ditingkatkan lagi, supaya kita bisa bersaing dengan sehat terhadap kabupaten-kabupaten yang jauh lebih maju dari kabupaten kita ini, dan tak lupa juga mari sama-sama kita menjaga kerukunan keharmonisan terutama di dalam menjaga anak-anak kita dan perempuan, agar generasi-generasi kita selalu bermunculan dengan tingkat SDM yang spektakuler, dan di kesempatan ini juga saya harap dapat juga mencari bibit unggul untuk mengeksplorasi anak yang berprestasi sehingga terwujud program pemeritah yang maju mandiri dan sejahtera,” ucap  ibu Neti Herawati dengan nada mengajak demi kemajuan bersama.

Selesai menghadiri  kegitan Musrembangcam, sesaat belum meninggalkan kegitan ini ibu Neti Herawati menyempatkan berpoto bersama dengan segenap OPD yang terkait dan juga dengan ibu-ibu PKK se-Kecamtan Ujan Mas serta dengan Ketua Persatuan Pemuda Kecamatan Ujan Mas. (FB)

About adminSNN

Check Also

Desa Batu Pance Melakukan Penanaman Pohon Secara Simbolis

Empat Lawang, Sinarnusantaranews.com – MemperingatiHari Asri Nusantara dengan melakukan penanaman 100 pohon serentak di seluruh …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *